Sunday, November 10, 2013

Indonesia Negara Kaya Namun Rakyat Melarat

(Diajukan untuk tugas softskill B.Indonesia dengan pola tulisan induktif)

            Indonesia sesungguhnya adalah negara yang kaya akan sumber daya alam maupun sumber daya manusianya. Kekayaan sumber daya alam Indonesia meliputi kekayaan hasil hutan, kekayaan hasil laut, bahkan tambang emas, minyak bumi, gas alam, batu bara, nikel, dan lainnya cukup diperhitungkan di mata dunia. Kekayaan Indonesia membentang luas di sepanjang pulau dan provinsi beserta isinya, tradisi dan adat istiadat, kebudayaan, seni, makanan khas tiap daerah, dan lain-lain. Bahkan saking banyaknya kekayaan tersebut sampai menjadi incaran negara-negara luar.

            Sayangnya, dengan berbagai kekayaan yang melimpah tersebut Indonesia belum bisa menjadi negara yang maju. Bahkan kesejahteraan rakyat pun masih jauh dari cukup. Di negara yang kaya ini masih banyak penduduknya yang hidup miskin dan melarat. Negeri dengan kekayaan alam yang melimpah dan subur ini masih belum bisa mensejahterakan rakyatnya sendiri. Masih banyak rakyat kelaparan, tak punya tempat tinggal dan menderita gizi buruk. Hal ini disebabkan oleh banyak faktor, salah satunya adalah faktor dari pemerintah Indonesia sendiri. Pemerintah belum mampu mengelola dan memanfaatkan segala kekayaan yang ada di tanah air ini secara optimal.

            Meskipun dalam undang-undang pasal 33 disebutkan “Bumi dan air dan kekayaan yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat”, namun kenyataannya hal tersebut belum berjalan dengan baik. Kenyataannya, sekarang ini masih banyak rakyat yang merasa dirugikan atau kurang diperlakukan dengan adil. Padahal seharusnya dengan kekayaan alam yang dimiliki Indonesia, setiap rakyat berhak memperoleh kesejahteraan dalam hal kebutuhan air bersih, bahan bakar, dan sumber daya alam lainnya. Seharusnya rakyat tidak perlu kesulitan untuk memperoleh hal tersebut mengingat negara Indonesia kaya akan unsur-unsur alam tersebut. Namun, mengapa untuk memperoleh air bersih saja rakyat harus mengeluarkan biaya yang cukup besar, begitu pula bahan bakar yang harganya terus meningkat. Apakah semua ini mencerminkan negara yang kaya akan sumber daya alam?

            Mungkin jawaban dari semua ini bisa dilihat dari banyaknya kasus korupsi yang dilakukan oleh para pejabat tinggi yang menangani urusan-urusan tersebut. Mereka hanya mementingkan dirinya sendiri tanpa melihat penderitaan yang dialami oleh rakyat kecil. Seharusnya mereka melihat betapa sulitnya pedagang kecil memperoleh bahan bakar untuk kepeluan perdagangannya karena harga minyak yang mahal. Kemudian para petani kecil yang kesusahan dalam biaya produksi untuk panen yang tinggi sementara mereka harus menjual hasil panennya dengan harga yang murah untuk dapat bersaing dengan para pengusaha pertanian besar. Dan masih banyak lagi permasalahan yang pada akhirnya membuat perekonomian di Indonesia menjadi terpuruk.


            Kurangnya kesadaran dan optimalisasi pemerintah dalam mengelola kekayaan negara inilah yang mengakibatkan kondisi ekonomi Indonesia kurang baik. Memang awalnya dari hal kecil, namun hal kecil tersebut lama kelamaan akan menjadi masalah besar. Kekayaan alam yang dimiliki Indonesia pun tidak dapat dikelola dan difungsikan dengan baik dan bahkan diselewengkan oleh para pejabat yang tidak bertanggung jawab yaitu dalam bentuk korupsi. Jadilah Indonesia sebagai negara “kaya” namun rakyat “melarat”.

No comments:

Post a Comment